Mager dalam Dick dan Carey $($1990$)$ mengemukakan bahwa dalam penyusunan Tujuan Pembelajaran harus mengandung tiga komponen, yaitu;
1. perilaku $($behavior$)$,
2. kondisi $($condition$)$, dan
3. derajat atau kriteria $($degree$)$.
Instructional Development Institute $($IDI$)$ menambahkan komponen sasaran $($audience$)$.Perumusan tujuan pembelajaran mengandung komponen Audience, Behaviour, Condition dan Degree $($ABCD$)$, yaitu:
- Audience adalah peserta didik;
- Behaviour merupakan perubahan perilaku peserta didik yang diharapkan dicapai setelah mengikuti pembelajaran;
- Condition adalah prasyarat dan kondisi yang harus disediakan agar tujuan pembelajaran tercapai, dan
- Degree adalah ukuran tingkat atau level kemampuan yang harus dicapai peserta didik mencakup aspek afektif dan attitude.
Bagaimana contoh pengaplikasiannya? Ayo simak penjabaran berikut.
Untuk merumuskan tujuan pembelajaran, hal yang pertama kali dilakukan adalah memperhatikan bunyi Kompetensi Dasar. Tujuan pembelajaran tidak boleh keluar dari Kompetensi Dasar. Penulis ambil contoh bunyi KD sebagai berikut.
"Menjelaskan pentingnya upaya keseimbangan dan pelestarian sumber daya alam di lingkungannya."
Perhatikan bahwa Kompetensi Dasar tersebut mengandung kata kerja "menjelaskan"! Kata kerja tersebut sudah merupakan kata kerja operasional yang dapat diukur. Karenanya, kita dapat membuat tujuan pembelajaran dengan kata kerja yang sama. Ini artinya rumusan B $($Behavior$)$ pada komponen kata kerja sudah terumuskan.
Lantas, apa objeknya? Objeknya adalah materi dari pembelajaran. Materi dalam Kompetensi Dasar tersebut ada dua, yaitu upaya memelihara keseimbangan alam dan upaya pelestarian sumber daya alam. Kita ambil salah satunya, misalnya upaya memelihara keseimbangan alam. Ini artinya rumusan B $($Behavior$)$-nya adalah "menjelaskan upaya memelihara keseimbangan alam".
Siapa subjek belajar pada Kompetensi Dasar tersebut? Sudah jelas bukan kalau subjeknya adalah peserta didik? Dengan demikian didapatkan rumusan dari A $($Audience$)$ yaitu "peserta didik".
Bagaimana dengan metode pembelajaran yang hendak dipakai untuk mencapai Kompetensi Dasar tersebut? Sebagai contohnya kita hendak memakai metode diskusi kelompok. Karena persyaratan agar Kompetensi Dasar tersebut tercapai adalah dengan diskusi kelompok, maka rumusan C $($Condition$)$-nya adalah "melalui diskusi kelompok".
Yang terakhir, bagaimana tingkatan hasil belajar yang diinginkan dari proses pembelajaran tersebut? Sebagai contohnya kita ingin peserta didik mampu memberikan jawaban yang benar. Ini artinya rumusan D $($Degree$)$-nya adalah "dengan benar" ataupun "tanpa salah".
Pada akhirnya sudah lengkap bukan rumusan ABCD-nya. Kini didapatkan rumusan tujuan pembelajan yang lengkap. Kita susun hingga menjadi kalimat sebagai berikut.
"Melalui diskusi kelompok, peserta didik dapat menjelaskan upaya memelihara keseimbangan alam dengan benar."
- Melalui diskusi dan menggali informasi, peserta didik dapat menjelaskan pengertian komunikasi daring online sesuai dengan buku teks secara santun.
- Melalui diskusi dan menggali informasi, peserta didik dapat menjelaskan 4 simbul yang digunakan pada pengelolaan informasi digital daring online sesuai dengan buku teks secara santun.
- Melalui diskusi dan menggali informasi, peserta didik dapat menjelaskan 2 jenis pengelolaan informasi digital melalui komunikasi daring onlinesecara bertanggungjawab.
- Melalui diskusi dan menggali informasi, peserta didik dapat menentukankebutuhan pokok fasilitas yang diperlukanuntuk pengelolaan informasi digital daring online secara mandiri.
- Melalui diskusi dan menggali informasi, peserta didik dapat menjelaskan cara melakukankomunikasi daring online sesuai prosedur dengan percaya diri.
- Disediakan peralatan komunikasi dan jaringan internet, peserta didik dapat melakukankomunikasi daring asinkron dan sinkron berdasarkan contoh dengan percaya diri.
- Disediakan peralatan komunikasi dan jaringan internet, peserta didik dapat mendemonstrasikan komunikasi daring asinkron dan sinkron berdasarkan tugas sesuai prosedur dengan percaya diri.
Demikian pembahasan tentang komponen dalam tujuan pembelajaran, semoga sahabat semua bisa terbantu dengan artikel ini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar